Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!

Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat! - Hallo sahabat Gubuk Kita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel desain taman, Artikel Inspirasi Taman Minimalis, Artikel Taman, Artikel taman minimalis, Artikel Tanaman hias, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!
link : Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!

Baca juga


Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!

7 Ide Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!


Homeshabby.com -- Selain memberikan suasana yang asri dan menyegarkan, keberadaaan tanaman hias dapat menjadi pembeda untuk tampilan rumah yang sangat signifikan. Nah jika pada biasanya banyak taman rumah akan diisi dengan berbagai jenis tanaman. Kali ini anda bisa mengubah taman rumah hanya dengan satu jenis tanaman saja yang dapat memberikan tampilan seragam. Apalagi jika tanaman yang anda pilih termasuk dengan harga murah terjangkau dan perawatan mudah. Tentu saja hal ini jadi kesenangan sendiri, untuk pecinta tanaman hias di rumah. Selain hemat dan murah, anda dapat merawatnya hanya dengan memberikan pupuk organik pada berbagai tanaman tersebut.

Nah jenis tanaman apa saja yang bisa anda miliki untuk menghadirkan suasana alami segar di rumah. Simak saja Ide Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat di bawah ini!


Taman mungil dengan tiga kombinasi: Sirih gading, Kaktus dan Monstera

desifatmawati31

Menghias taman tidaklah harus dengan satu jenis tanaman yang sama. Namun anda bisa mengelompokkan penempatannya pada area berbeda seperti desain taman mungil ini. Tanaman kaktus bisa anda susun di antara tanaman monstera dan sirih gading yang memberikan efek seperti lorong panjang. Dengan tetap memperhatikan kecantikannya, anda bisa meletakkan tanaman sirih gading di area dekat dinding yang tumbuh merambat hingga atas. Selain itu, letakkan tanaman monstera di seberang kaktu untuk mendapatkan desain taman cantik dan unik. Selain harga dari tanaman di atas terjangkau, anda bisa melakukan perawatan secara berkala dengan sifat tanaman yang berbeda-beda.


Taman dengan tanaman jenis Anthurium

maysarah25_81

Jika sebelumnya pemilik menjadikan taman untuk tiga jenis tanaman yang berbeda dengan pengelompokan. Kali ini anda bisa memilih hanya satu jenis tanaman saja, yaitu Anthurium. Tanaman Anthurium yang memiliki banyak jenis ini dapat anda pilih Anthurium Crsytallinum atau yang biasa disebut dengan kuping gajah. Meski hanya dengan tanaman berdaun saja, Anthurium ini memiliki bentuk daun yang unik dengan guratan putih pada permukaan daun unik. Selain cocok untuk mengisi taman kecil di rumah, anda bisa meletakkan tanaman ini di dalam ruangan yang menambah kesegaran alami.


Taman dengan sekelompok Star daisy yang cantik

patricia_j_y

Jika biasanya banyak orang lebih memilih bunga matahari untuk mengisi taman di rumah yang membutuhkan perawatan dan mekar bunga cukup lama. Dengan harga dan perawatan yang sangat tejangkau, star daisy ini bisa jadi alternatifnya. Bunga cantik yang menyerupai bunga matahari ini memiliki ukuran yang mini. Selain mudah dalam perawatannya, tanaman ini sangat mudah anda tanaman hanya dengan menaburkan bijinya ke tanaman ataupun pot. 


Taman indoor lidah mertua (Sansevieria)

racun_berkebun

Tanaman legendaris berikut ini memiliki perawatan dan harga yang sangat murah, namun memiliki manfaat yang cukup besar untuk lingkungan rumah. Selain bisa untuk mengisi halaman rumah yang kosong, anda dapat meletakkannya pada ruangan untuk konsep taman indoor mungil. Susun rapi di rak tanaman dengan model melingkar yang unik. Walaupun dengan harga murah, anda bisa merasakan manfaatnya yang cukup banyak untuk menghilangkan bau tak sedap hingga penambah pasokan oksige yang besar di malam hari.


Taman kering dengan kaktus yang awet

rumahnayyara20

Kaktus menjadi salah satu tanaman unik tanpa daun yang jadi ciri khas. Desain taman kecil di dalam rumah dengan konsep semi-outdoor ini dapat anda pilihkan tanaman kaktus untuk mengusung konsep taman kering. Biarpun di letakkan di luar ruangan, tanaman kaktus ini tahan terhadap cuaca panas dengan ruang simpan air di dalam batangnya. Anda tak perlu menyiramnya setiap hari, cukup ketikan tanahnya mulai kering atau seminggu dua kali. Susun letak tanaman kaktus sesuai bentuk tanaman untuk visual yang lebih estetik.


Tanaman Golden Photos disekitar tangga

soiledplanties

Bagi anda hobi mengoleksi tanaman gantung atau rambat dengan perawatan yang mudah, tanaman golden photos ini bisa jadi solusinya. Memanfaatkan lahan sekitar dinding, anda bisa membuat tanaman indoor dengan vertikal garden yang menggantungkan tanaman pada dinding area. Berikan jarak setiap tanaman agar ruang nafas dari tanaman tersebut bisa lebih bebas. Dengan berbagai corak dan daun yang hijau segar akan menambah interior ruang semakin semarak.



Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.




 



Demikianlah Artikel Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat!

Sekianlah artikel Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat! kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel Ide Mengatur Taman Dengan Satu Jenis Tanaman. Harga Murah dan Mudah Dirawat! dengan alamat link https://7heavenday.blogspot.com/2021/08/ide-mengatur-taman-dengan-satu-jenis.html