Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!

7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru! - Hallo sahabat Gubuk Kita, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan Artikel Dekorasi Rumah, Artikel Dekorasi Rumah Minimalis, Artikel Desain dan denah, yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!
link : 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!

Baca juga


7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!


Homeshabby.com -- Cara terbaik untuk meningkat visual serta nilai jual rumah adalah menambahkan elemen batu alam. Batu alam bisa diaplikasikan di area fasad rumah untuk menonjolkan keindahannya. Selain itu, batu alam sangat cocok untuk eksterior rumah dikarenakan kekuatan dan ketahanannya digunakan dalam jangka waktu yang panjang. 

Material batu alam bisa diaplikasikan pada tembok pagar, dinding eksterior atau pilar rumah. Nah, bila Anda memerlukan referensi pemasangan batu alam untuk fasad rumah, simak ulasan berikut ini: 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!




Tembok Batu Alam Susun Suruh 

cr:instagram/rumahbuncha

Batu alam bisa dijadikan elemen penutup kontruksi tembok pagar. Anda bisa mengaplikasikan batu alam slate (susun sirih) seperti di atas. Susunan batu berukuran kecil dengan kombinasi tiga warna membuat fasad terlihat lebih semarak nan indah. Tembok pagar batu alam dipadukan dengan pagar baja ringan jadi kombinasi menarik untuk rumah minimalis dua lantai. 


Dinding Eksterior Slate Stones yang Eksotis  

cr:instagram/queenminihouse

Batu alam susun sirih (slate stones) memang cenderung pas untuk rumah minimalis. Ini karena ukurannya yang lebih kecil tampak pas untuk rumah minimalis tipe 36 dan sejenisnya. Slate stones bisa dijadikan elemen dekoratif pada dinding eksterior. Dinding batu alam ini akan menjadi focal point yang menarik mata, terutama pada hunian tanpa pagar seperti di atas. 



Batu Alam Candi untuk Fasad Rumah Minimalis 

cr:instagram/rorompokami

Fasad rumah dengan batu alam candi memberikan kesan hunian yang lebih berdimensi. Bentuk susunannya tampak seperti relief pada candi-candi jaman dulu. Kombinasi batu candi dan tiang-tiang pagar dengan lampu taman di atasnya, membuat hunian tampak estetik. Batu candi ini masih memiliki finishing natural. Namun, tak ada salahnya memberi pelapis dengan warna hitam untuk kesan rumah yang lebih eksotis. 



Batu Alam Palimanan untuk Tembok Penyangga Rumah 

cr:instagram/rumahjogjajogja

Menambahkan tekstur visual di area fasad dapat meningkatkan nilai sebuah hunian. Untuk menambahkan visualisasi tekstur yang menarik, Anda bisa menambahkan batu alam Palimanan pada tembok penyangga hunian. Batu Palimanan memiliki tekstur yang kasar, namun disitulah letak keindahannya. Jenis Palimanan tetap cocok untuk eksterior rumah, karena tahan terhadap perubahan cuaca. 



Keramik Motif Batu Alam Susun Sirih 

cr:instagram/rumahjogjajogja

Disadari penggunaan batu alam memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan material lainnya. Namun, bila Anda ingin menghadirkan nuansa batu alam ada banyak alternatif selainnya. Misalnya, keramik tempel motif batu alam seperti di atas. Keramik tempel ini memiliki permukaan layaknya batu alam susun sirih. Harganya pun lebih terjangkau. Pemasangannya bisa diaplikasikan pada tembok pagar dan area dinding bagian atas rumah. 


Batu Alam Cantik untuk Rumah Tipe 36

cr:instagram/irma_styana

Selain ketahanannya, kelebihan utama dari material batu alam adalah permukaannya yang sangat khas. Permukaan berpola acak atau tidak rata ini membuat rumah tampil lebih dinamis. Anda bisa memilih model batu alam dengan permukaan yang tampak krem terang seperti di atas. Kombinasi dengan dinding eksterior bercat peach akan memberikan kesan rumah minimalis yang lebih istimewa. 



Batu Alam Templek untuk Pagar Rumah 

cr:instagram/rumahnuazhafran

Pagar solid di atas tersusun dari dua jenis batu alam. Batu andesit susun sirih untuk bagian pilar pagar. Batu templek untuk bagian permukaan pagar. Batu tempek memiliki permukaan yang padat dan keras. Susunannya pun terlihat acak agar membuat fasad lebih dinamis. Batu templek sangat tahan cuaca, lumut juga jamur. Perawatannya pun tergolong mudah, sangat cocok untuk elemen pagar depan rumah. 


Terimakasih telah selalu stay on pada Homeshabby.com yang memberikan berbagai inspirasi menarik untuk pengalaman baca lebih menarik.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yeni
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.



Demikianlah Artikel 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru!

Sekianlah artikel 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru! kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel 7 Fasad Rumah Minimalis Batu Alam Inspirasi Baru! dengan alamat link https://7heavenday.blogspot.com/2021/08/7-fasad-rumah-minimalis-batu-alam.html